Posts

Showing posts from August, 2017

Hakikat Fisika

Tugas Fisika 1.       Jelaskan perbedaan makna dan contoh dari masing masing produk Fisika tersebut  (Konsep, Prinsip, Hukum, Teori)  ! Jawab: a.        Konsep Konsep adalah abstraksi dari berbagai kejadian, objek, fenomena dan fakta.  Konsep memiliki sifat-sifat dan atribut-atribut tertentu. Contoh: Ø   Hewan berdarah dingin adalah hewan yang menyesuaikan suhu tubuhnya dengan suhu lingkungannya. Ø   Satelit adalah benda angkasa yang bergerak mengelilingi planet. Ø   Air adalah zat yang molekulnya tersusun atas 2 atom hidrogen dan 1 atom oksigen. b.       Hukum Hukum merupakan pernyataan yang singkat tapi bersifat umum dalam menjelaskan perilaku alam. Terkadang pernyataan itu membentuk suatu persamaan atau hubungan. Contoh: Ø   Hukum Archimedes “Jika sebuah benda dicelupkan ke dalam zat cair, maka benda tersebut akan mendapat gaya yang disebut gaya apung (gaya ke atas) sebesar berat zat cair yang dipindahkannya” Ø   Hukum Avogadro “Pada suhu dan tekanan yang

Kebutuhan: Barang Substitusi

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Kebutuhan dibedakan menjadi bermacam - macam, yaitu salah satunya adalah kebutuhan substitusi. Apa sebenarnya barang substitusi itu? Berikut penjelasannya. BARANG SUBSTITUSI Barang Subsitusi adalah barang yang memiliki hubungan dapat saling menggantikan dengan barang lain . Bila suatu barang tidak ada, maka barang substitusi dapat menggantikan peran barang tersebut. Berikut contohnya: Nasi dan Mie Instan Makanan pokok kita ialah Nasi. Namun, saat nasi atau beras tidak tersedia kita dapat menggantikan perannya dengan Mie Instan. Mie Instan memiliki fungsi yang sama dengan nasi, yaitu sebagai sumber karbohidrat untuk beraktivitas. Dan kita tentu saja harus mengingat bahwa Nasi dan Mie Instan tidak boleh dimakan secara bersamaan karena akan menimbulkan karbohidrat yang berlebihan, Untuk itu dianjurkan untuk tidak memakan keduanya bersamaan. Tentu saja harus salah satunya. Maka dari itu Mie Instan merupakan barang substitusi dari Nasi. Pul